DISKUSI PKM 2019 Fakultas Kelautan dan Perikanan UNUD

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana telah menyelenggarakan kegiatan Diskusi PKM dengan tema “Meningkatkan Minat dan Kreativitas Mahasiswa Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana Guna Tercipta PKM yang Berkualitas”.


Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 18 Mei 2019 di Ruang Sidang 1, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Universitas Udayana, Bukit Jimbaran yang berlangsung dari pukul 08.00 hingga 13.00 WITA. Penyelenggaraan Diskusi PKM bertujuan menginspirasi dan meningkatkan kualitas PKM (Program Kreativitas Mahasiswa) yang dihasilkan oleh mahasiswa Fakultas Kelautan dan Perikanan agar bisa lolos ke tahap pendanaan dan bahkan PIMNAS.
    Pada esensinya, kegiatan ini berupa seminar yang dibawakan oleh pembicara-pembicara yang kompeten dalam bidang PKM serta dilanjutkan dengan sesi diskusi atau tanya jawab. Diskusi PKM dibuka oleh MC, kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Udayana. Pembukaan dilanjutkan dengan pembacaan doa yang dibacakan oleh pihak panitia, lalu pembawaan laporan oleh ketua panitia Diskusi PKM tahun 2019.


Kemudian dilanjutkan dengan penyambutan dari Wakil Gubernur Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana dan oleh Dekan Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana. Setelah pembukaan, dilanjutkan pengenalan Moderator Diskusi PKM 2019 yaitu Ni Kadek Vindi Wedhawati dan dimulai dengan sesi I dari Diskusi PKM, yaitu pembawaan materi “Penemuan Ide, Judul serta Pengenalan Umum PKM” oleh Dr. I Wayan Nata Septiadi, S.T., M.T dosen dari Fakultas Teknik Universitas Udayana. Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi II, yaitu pembawaan materi “Strategi lolos PIMNAS dan PKM-M” oleh Ni Luh Gede Padma Peratiwi, S.Kep.


Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Udayana yang berpengalaman dalam penulisan PKM-M serta merupakan salah satu Tim PIMNAS yang mendapat mendali emas. Setelah sesi I dan II ini, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab selama 90 menit yang diarahkan oleh Moderator. Pembicara pun diberikan penghargaan berupa sertifikat oleh Koordinator Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan, Pembina Badan Perwakilan Mahasiswa dan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana, dan ketua panitia. Acara kemudian ditutup secara resmi. Demikianlah acara Diskusi PKM 2019.